Yuk Intip 2 Khasiat Bangle Untuk Bayi Yang Perlu Bunda Tahu

Bangle merupakan salah satu tanaman rempah yang biasa digunakan untuk membuat bumbu dapur. Tetapi pada beberapa negara tanaman rempah satu ini dipercaya dapat digunakan sebagai obat alami bagi ibu hamil dan bayi. Sebab sebagian besar obat medis memiliki efek samping berbeda dengan obat alami yang aman untuk bayi dan ibu hamil. Berikut ulasan mengenai khasiat bangle untuk bayi.

Beberapa Manfaat Bangle untuk Si Kecil

  1. Bangle Sebagai Obat Flu Alami Untuk Bayi

Jenis rempah satu ini diyakini ampuh untuk mengobati bayi yang mengalami flu atau pilek. Pasalnya bangle memiliki kandungan antibakteri dan minyak atsiri. Kedua kandungan tersebut dapat digunakan untuk meredakan hidung tersumbat dan demam. Karena tidak memiliki efek samping, membuat obat satu ini sangat aman untuk bayi. Bunda hanya perlu mengupas dan mencuci bangle hingga bersih dari kulit, lalu tumbuk halus bersama rempah lainnya.

Biasanya khasiat bangle untuk bayi akan lebih kuat dicampurkan dengan bawang merah, kapulaga dan cengkih. Setelah itu tumbuk semua rempah hingga halus. Tempelkan hasil tumbukan pada ubun-ubun bayi saat si kecil sedang tidur, agar tumbukan bangle tidak tercecer saat digunakan. Bunda cukup menggunakan tumbukan ini satu hingga dua kali saja dalam sehari, karena pemakaian terlalu sering dapat menimbulkan terkikisnya kulit bayi yang sangat sensitif.

  1. Meredakan Demam dan Masuk Angin

Selain dapat digunakan sebagai pereda flu dan pilek, bangle juga dapat meredakan demam dan masuk angin pada bayi. Bunda tidak boleh sembarangan memberi obat pada si kecil saat mengalami kondisi satu ini. Karena tubuh bayi masih sangat susah untuk beradaptasi dengan obat-obatan medis. Bangle dapat menjadi solusi pengobatan alami bagi si kecil. Sehingga anda tidak perlu menggunakan obat-obatan berbahan kimia.

  1. Obat Alami Untuk Kulit Bayi

Kulit bayi memiliki tingkat sensitif yang lebih tinggi dibanding orang dewasa. Terkadang obat salep atau gel untuk kulit bayi tidak selalu cocok digunakan. Ada beberapa obat kulit bayi yang justru membuat kulit si kecil meradang.  Untuk menghindari hal-hal tersebut ada baiknya untuk memanfaatkan khasiat bangle untuk bayi sebagai obat gatal Cukup kupas dan oleskan bangle pada bagian kulit si kecil yang gatal, maka gatal yang dialami si kecil akan segera mereda.

Sebagai seorang ibu tentunya bunda sangat mempertimbangkan secara matang obat apa yang cocok untuk si kecil. Sebagian orang mempercayai pemberian obat medis diyakini lebih ampuh daripada obat alami. Tetapi perlu diketahui hampir semua obat medis memiliki efek samping. Berbeda dengan obat alami yang lebih aman untuk tubuh bayi yang masih sangat rentan. Selain tidak memiliki efek samping obat alami juga lebih mudah ditemukan di sekitar rumah bunda.

Scroll to Top