Mulai dari 9 jutaan, Berikut Daftar Harga Motor Vespa Matic Bekas

  • Post author:
  • Post category:Automotif

Scooter matic umumnya memiliki desain klasik yang sangat elegan. Itulah alasan mengapa kendaraan jenis ini dibandrol dengan harga yang cukup mahal.ย  Bagi anda yang memiliki budget cukup, mungkin tidak perlu berpikir panjang untuk mendapatkan produk Italia yang satu ini. Namun, bagi anda yang memiliki budget pas-pasan, anda bisa lihat daftar harga motor vespa matic bekas berikut.

Harga Vespa Matic Bekas Semua Tipe

1 . Piaggio Zip

Kendaraan tipe piaggio zip ini menjadi pilihan yang pas bagi anda yang mencari motor bekas. Dengan harga mulai dari 9 jutaan, anda sudah bisa membawa pulang motor vespa. Variasi harga yang diberikan tergantung dari kondisi dan tahun produksi. harga tersebut umumnya dikenakan untuk vespa jenis matic dengan tahun produksi mulai dari 2011 sampai 2014.

Untuk spesifikasi dari piaggio zip sendiri,ย  memiliki kapasitas mesin 96 cc dengan besaran tenaga hanya 4,2 KW di 7000 rpm. Kendaraan ini memiliki kecepatan maksimum hingga 75km/jam. Terbilang irit, anda bisa menghemat pengeluaran untuk bahan bakar. Kendaraan roda dua ini sangat cocok untuk anda yang membutuhkan kendaraan jarak dekat.

  1. Tipe S

Selanjutnya terdapat vespa tipe S, dimana Harga motor vespa tipe S ini cocok bagi anda yang memiliki budget nanggung. Kendaraan vespa tipe S dengan tahun produksi 2013 hingga 2020 masih berada di range harga sekitar 30 jutaan. Harga ini masih terbilang terjangkauย  jika dibandingkan dengan spesifikasi yang diterima.

Spesifikasi dari motor ini sendiri dilengkapi dengan kapasitas mesin 125cc โ€“ 150cc dan memiliki performa yang mumpuni. Vespa matic tipe s dikenal tidak boros bahan bakar. Memiliki bentuk tempat duduk lebih empuk yang dirancang dengan model baru. terdapat fitur immobilizer dan desain yang sporty, cocok untuk anak muda.

  1. LX

Bagi anda yang menginginkan vespa matic dengan gaya klasik, anda bisa memilih tipe yang satu ini. Motor besutan Vespa tipe LX bisa anda dapatkan dalam kisaran harga mulai dari 14 sampai 36 jutaan. Dengan harga tersebut anda bisa mendapatkan scooter matic LX 125 cc dan 150 cc dengan tahun produksi 2011 kebawah.

  1. Primavera

Meskipun bekas, tipe motor ini masih terbilang mahal. Rata-rata harga yang bisa anda temukan masih berkisar antara 27 sampai 41 jutaan. Walaupun merogoh kantong dalam, kendaraan primavera ini merupakan icon dari motor matic yang bernuansa klasik. Tidak heran jika vespa ini masih menjadi incaran bagi kalangan millenial.

Scooter ini memiliki desain modern yang elegan dan eksklusif dengan tipe mesin 3 katup dan 4 tak silinder tunggal. Body dari vespa primavera memiliki panjang 1860 mm, lebar 735 mm, dan tinggi 1340 mm. Sistem bahan yang digunakan adalah injeksi elektronik dengan daya tampung hingga 8,5 liter. sehingga bisa diandalkan untuk melakukan perjalanan jarak jauh.

  1. Sprint

Terakhir ada kendaraan vespa type sprint. Harga motor vespa matic bekas tipe sprint tahun produksi 2015 bisa anda dapatkan dengan harga sekitar 35 juta rupiah. Meski begitu, kondisi bekas tentu juga akan membantu anda menghemat budget yang harus anda keluarkan. Tapi tidak perlu khawatir, tipe yang satu ini telah dilengkapi dengan fitur teknologi yang canggih

Meskipun dalam kondisi bekas, secara spesifikasi dan juga performa motor vespa matic bekas masih bisa anda pertimbangkan. Tentunya, anda juga harus pandai dalam melakukan seleksi produk yang akan dipilih. Anda juga dapat menemukan berbagai pilihan motor bekas di media online dan menggunakan jasa dari ekspedisi Banjarmasin untuk proses pengiriman.