Di Indonesia ternyata banyak loh stasiun-stasiun yang sudah lama berdiri sejak zaman penjajahan Belanda. Salah satunya ialah Stasiun Bogor atau biasa disingkat dengan BOO. Terkait stasiun tua ini, ada apa aja sih? Yuk! Kita simak di bahasan Stasiun Bogor ini.
Stasiun Bogor
Tentang Stasiun Bogor
Stasiun Bogor sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda. Stasiun Bogor menjadi salah satu Stasiun yang dahulunya jauh lebih dikenal dengan sebutan Buitenzorg. Stasiun Bogor termasuk dalam kelas besar tipe A yang berada di ketinggian lebih dari 246 meter.
Stasiun Bogor juga menjadi salah satu lokasi pemberhentian sekaligus keberangkatan kereta di ranah daerah operasi I Jakarta. Pastinya sebagai salah satu warga Indonesia bagian yang sangat dipertanyakan adalah bagian layanannya, bukan?
So, layanan kereta api di stasiun Bogor ini memiliki layanan yang berprioritas pada komuter yang melaju dari Bogor ke Jakarta. Namun, tidak menutup kemungkinan ada daerah lainnya juga yang bisa dilintasi dengan menggunakan jalur kereta api di Stasiun ini.
Beberapa layanan yang biasa dijumpai di Stasiun Bogor di antarannya kelas commuter line yang menuju ke Depok, Manggarai, Jatinegara, Kampung Bandan dan Angke. Sementara jalur kelas lainnya kamu bisa menikmati layanan kereta api di jalur kelas eksekutif dan juga ekonomi.
Untuk menuju ke Stasiun ini ternyata juga bisa banyak dilalui ragam jenis angkutan umum. Mulai dari jenis angkutan kota Bogor sampai angkutan Kabupaten Bogor.