Manfaat Sirih Merah Untuk Kesehatan

 

Daun sirih merah biasanya ada di Indonesia atau di yang disebut Piper crocatum, terutama di kalangan istana bangsawan Indonesia jaman dahulu. Sampai sekarang daun sirih merah masih digunakan oleh mayoritas masyarakat untuk berbagai keperluan seperti untuk mengobati berbagai macam penyakit, untuk perawatan kulit, kecantikan dan sebagainya. Ada senyawa alkaloid yang terkandung di dalamnya yang berguna untuk tubuh manusia dan berguna untuk menghambat pertumbuhan sel-sel kanker.

 

Air bekas rebusan daun sirih merah ini juga bermanfaat untuk mengobati penderita diabetes dan hal tersebut telah dibuktikan dalam penelitian para ilmuwan. Air dari rebusan sirih merah memiliki kandungan anti oksidan juga bisa digunakan untuk perawatan di daerah gigi dengan cara yang mungkin sering kita lakukan yaitu sebagai obat kumur. Banyak masyarakat Indonesia yang masih menerapkan budaya-budaya ini dan lebih mempercayai alam sehingga berbagai macam tradisi yang menggunakan ramuan dari sirih merah masih terjaga hingga saat ini.

 

Kegunaan lain dari daun sirih merah adalah bisa digunakan untuk antiseptik pada luka, bisa mengurangi rasa sakit. Daun sirih merah juga bisa dikombinasikan dengan herbal lain untuk mengobati penyakit seperti metode pengobatan herbal lainnya. Dan sirih merah juga bisa digunakan sebagai obat diabetes mellitus, hepatitis, asam urat, batu ginjal, kolesterol rendah, cegah stroke, keputihan, radang prostat, radang mata, borok, kelelahan, nyeri sendi, dan melembutkan kulit.

 

Peminat sirih merah tidak hanya masyarakat Indonesia saja. Masyarakat khususnya Ilmuan dunia dari dulu sudah melirik daun ini untuk dijadikan penelitan sehingga dapat tercipta obat herbal baru dengan efek samping yang minim. Meski sirih merah termasuk dalam kategori tanaman obat keluarga (TOGA), namun tidak banyak yang memilih menanam tanaman ini karena tumbuhannya yang saat ini sudah sulit untuk ditemui khususnya di daerah perkotaan. Oleh sebab itu, kita sebagai warga negara Indonesia yang memiliki tempat ramah akan pertumbuhan sirih merah akan sangat di sarankan untuk melakukan perkembang biakan daun ini secara mandiri. Dengan adanya tumbuhan ini di rumah, anda dapat meraciknya secara mandiri untuk dijadikan obat herbal sesuai dengan pedoman aturan pembuatan.