Produk Mebel Dari Industri Mebel Jepara Menjadi Produk Mebel yang Terdepan

 

Semua produk dari mebel jepara memang sudah terkenal di seluruh penjuru dunia. Sebagain besar produk mebel ini menggunakan material yang bermutu. Selain itu, ada banyak sekali produk mebel dengan desain yang bisa Anda pilih di sini yang tentunya sangat khas dan tidak dijumpai di produk mebel dimana pun.

Ciri Khas Produk Mebel Jepara

Seperti yang sudah dujelaskan sebelumnya, semua produk mebel dari jepara ini mempunyai ciri khas dan karakteristik yang sangat menonjol. Salah satunya adalah terdapat ukiran yang sangat indah pada setiap produk mebelnya. Produk mebel dari jepara juga mempunyai nilai guna yang tinggi dan sekaligus nilai seni yang sangat tinggi. Seluruh pengerajinnya juga selalu melakukan inovasi dengan menghadirkan berbagai desain dan model terbaru untuk produk mebelnya sehingag tidak akan ketinggalan zaman.

Keunggulan Produk Mebel Asli Jepara

Bagi Anda yang saat ini tertarik untuk membeli berbagai jenis produk mebel dari Jepara, maka Anda harus tahu terlebih dahulu apa saja keunggulan dari produk ini. Dengan cara inilah Anda akan semakin mantap menjadikan produk mebel ini sebagai pilihan untuk melengkapi rumah Anda. Berikut ini adalah penjelasannya ya.

  1. Menggunakan bahan kayu yang berkualitas tinggi

Hampir semua pengerajin  mebel di Jepara menggunakan material kayu terbaik dan berkualitas. Maka tidak heran apabila furniture jepara ini unggul dibandingkan dengan yang lainnya. Salah satu yang menjadi andalan adalah furniture dari bahan kayu jati yang bisa bertahan hingga puluhan tahun. Produk mebel dari kota Jepara juga sangat kokoh dan juga proposional. Meskipun harganya sedikit mahal, tapi Anda bisa mendapatkan kualitas yang terbaik.

  1. Mempunyai motif ukiran yang berkelas

Produk mebel jepara biasanya ditambahkan dengan ukiran yang indah dan unik. Anda bisa memilih atau memesan ukiran seperti yang Anda inginkan pada pengerajin mebel di Jepara ini. Di samping itu, ukiran ini mempunyai ciri khas tersendiri pada setiap produk mebelnya. Hal ini karena sebagian besar produknya hand made dan dikerjakan langsung oleh para pengerajinnya yang sangat handal. Ukirannya pun klasik dan mempunyai seni yang tinggi sehingga sangat cocok digunakan untuk furniture rumah Anda. Inilah yang membuat produk mebel dari jepara ini bisa go internasional.

  1. Lebih tahan lama

Kayu jati jepara mempunyai kualitas yang terbaik dibandingkan dengan yang lainnya. Kayu ini terkenal sangat kokoh dan juga awet. Kayu ini bisa bertahan hingga puluhan tahun, dan ada banyak kolektor yang melirik berbagai produk furniture dari jepara. Konon, semakin tua usia furniture jepara, semakin tinggi juga nilainya.

  1. Tahan air dan juga rayap

Selain berkualitas, semua furniture dari kota Jepara ini ternyata juga tahan terhadap air dan juga rayap. Hal ini karena semua jenis furniture ini mempunyai kandungan minyak alami. Jadi, anda tidak perlu bingung mencari obat anti rayap dan tidak usah takut juga  furniture akan mudah rusak karena serangan rayap.

  1. Banyak pilihanya

Jika Anda ingin memiliki furniture berkualitas tapi terbatas dananya, Anda bisa membeli produk furniture dan mebel dari jepara. Di sini ada tiga grade yang Anda pilih dan bsia disesuaikan dengan kebutuhan dan bugdet yang Anda miliki.

Mebel dan furniture dari kota jepara ini juga mempunyai banyak sekali variasi. Modelnya juga sangat beragam dengan berbagai corak dan juga warna yang membuat tampilan nampak elegan.